Film Consecration merupakan film horror religi yang diperankan oleh Jena Malone. Tetapi film horror religi yang disajikan bukanlah bertema eksorsisme.
Grace mengunjungi sebuah biara di Skotlandia setelah mendengar berita kematian saudaranya yang misterius. Grace mendapatkan informasi bahwa Romo Carol ditemukan terbunuh di kapel sementara saudaranya, Michael, bunuh diri di dekat reruntuhan gereja kuno. Pihak kepolisian menduga bahwa Romo Carol dibunuh oleh saudara Grace dan kemudian ia melakukan bunuh diri. Tetapi Grace tidak mempercayai bahwa saudaranya mampu melakukan kedua hal tersebut.
Selama berada di biara tersebut, Grace mendapatkan penglihatan yang awalnya ia pikir hanya mimpi atau halusinasi aneh. Grace mendapatkan penglihatan bahwa saudaranya sudah terluka sebelum meninggal. Setelah mendapat penglihatan tersebut Grace mulai menyelidiki dan mempertanyakan kematian saudaranya pada Suster Kepala.
Grace terlihat tidak mempercayai Suster Kepala biara dan juga Bapa Romero karena mereka tentunya mengutamakan kepentingan gereja dan bukannya kebenaran. Akhirnya Grace menyelidiki kematian saudaranya sendiri dan justru mengungkap kebenaran menakutkan tentang dirinya.
Karakter Grace digambarkan berbeda dengan saudaranya, Michael. Selama hidupnya Michael percaya bahwa Grace adalah seseorang yang spesial karena ia mampu melihat yang tidak terlihat. Grace sendiri tampak tidak menyadari apapun sebelumnya. Tetapi sejak membaca catatan Michael di biara, Grace mengingat kembali masa lalunya yang traumatis dengan orang tuanya.
Meskipun mengambil sub genre horror religius tetapi ceritanya mengambil arah yang berbeda dan setiap kepingan cerita yang awalnya berdiri sendiri-sendiri mulai menyatu menuju akhir cerita dan membuat saya memahami bagian yang hilang di setiap cerita walaupun kemudian muncul pertanyaan lain.
Yang lebih menarik adalah kalian tidak bisa benar-benar menilai yang mana yang baik dan yang mana yang jahat. Lebih banyak area abu-abu dalam film ini. Saya cukup menyukai bagaimana cerita ini berkembang dan sejujurnya saya tidak menduga bagaimana endingnya.
Apalagi Jena Malone memberikan penampilan yang kuat sebagai Grace dan membuat saya merasa penasaran dengan karakternya hingga akhir film. Tetapi saya merasa ada bagian yang hilang tentang karakter Grace dan kekuatan yang dimilikinya.
Sutradara : Christopher Smith Penulis : Christopher Smith, Laurie Cook Pemeran : Jena Malone, Danny Huston, Janet Suzman, Thoren Ferguson, Will Keen, Steffan Cennydd, Eilidh Fisher, Victoria Donovan, Ian Pirie