Skip to content

Missing : The Other Side (2020) – series review

Rating: 3.5 out of 5.

Series yang satu ini tiba-tiba muncul di daftar tonton saya di Netflix dan dari sinopsisnya saja sudah membuat saya penasaran.

Sinopsis. Series ini menceritakan tentang sebuah desa Duon yang menahan roh-roh mereka yang sudah meninggal dunia tetapi jasad mereka belum ditemukan. Anehnya Kim Wook dan Jang Pan Seok mampu melihat keberadaan desa tersebut beserta seluruh penghuninya. Keduanya berusaha membantu untuk menelusuri kejadian yang menyebabkan penghuni desa tersebut meninggal sehingga mereka tidak lagi tertahan di desa tersebut.

Series-series dari Korea ini memiliki ide-ide cerita yang mampu menarik perhatian saya dan series ini salah satunya. Bukan hanya dari segi ceritanya saja tetapi karakter-karakternya pun cukup menarik. Kim Wook yang diperankan oleh Go Soo, adalah salah satu yang bisa melihat keberadaan desa tersebut. Berawal dari ketika Kim Wook merekam video sekelompok orang yang menculik seorang wanita dan ketahuan sehingga ia pun dikejar oleh orang-orang tersebut sampai akhirnya Kim Wook jatuh dari tebing dan terbangun di rumah Jang Pan Seok yang sudah tinggal di desa Duon-ri tersebut selama sepuluh tahun.

Misteri demi misteri yang muncul terus menggugah rasa penasaran saya, tidak hanya dari cerita mereka yang tertahan di desa tersebut tetapi misteri kematian ibu dari Kim Wook yang lalu terhubung dengan kematian Yeo-na yang merupakan tunangan dari detektif Shin Joon Ho, dan juga kematian sahabatnya Kim Nam Gook. Keduanya tidak sengaja bertemu ketika Kim Wook dikejar-kejar oleh mereka yang menculik Yeo-na. Lalu juga misteri menghilangnya anak dari Jang Pan Seok, bagian cerita ini terpisah dan tidak terkait dengan misteri puzzle besar yang menjadi inti cerita series ini walaupun kejadian tragis itulah yang mungkin membuatnya menetap di desa tersebut.

Go Soo sangat pas memerankan Kim Wook, ia menjadi pusat perhatian dengan mudah. Salah satu karakter yang juga menjadi favorit saya adalah Thomas yang diperankan oleh Geon-Hee Song. Meskipun perannya tidak banyak tetapi ia selalu muncul dengan menarik dan membuat suasana menjadi tenang. Sebaliknya ketika rahasianya terungkap Thomas menampilkan sisi misterius dan kelam yang tidak pernah terlihat sebelumnya.

Ide ceritanya sendiri terbilang unik karena roh-roh mereka yang jasadnya belum ditemukan berkumpul di desa Duon dan hanya orang-orang tertentu yang sepertinya berkaitan dengan desa tersebut yang bisa melihat desa dan seluruh penghuninya. Hanya satu yang misterius yaitu pria penipu yang ditahan Thomas yang juga bisa melihat desa tersebut tetapi tidak diceritakan apa kaitan pria tersebut dengan desa Duon.

Puzzle demi puzzle dari setiap misteri yang awalnya merupakan kejadian lepas, perlahan mulai terangkai dan memiliki koneksi satu sama lain. Setiap misteri dalam series ini memang terasa menarik, walaupun begitu saya merasa bagian ending series terasa diburu-buru untuk selesai tanpa ada satupun hal yang dibiarkan menggantung.

Sutradara : Yeon-Hong Min Penulis Skenario : Ban Ki-Ri, Jung So-Young Pemeran : Go Soo, Joon-ho Huh, Sohee, Ha-Joon Song, Eun-Su Seo, Heo Dong-won, Mal-Geum Kang, Hye-jin Park, Geon-Hee Song, Ki-Chan Lee, Dae-han Ji

Social media & sharing icons powered by UltimatelySocial
%d bloggers like this:
Verified by MonsterInsights