Skip to content

The Ghost Station (2022) – movie review

Rating: 2.5 out of 5.

Film ini menceritakan tentang sebuah stasiun kereta bernama stasiun Oksu yang berhantu. Seorang reporter bernama Kim Na Young sedang bermasalah dengan salah satu artikel yang ia tulis, ia sangat membutuhkan cerita eksklusif hingga kemudian ia mendengar cerita dari salah satu saksi mata tentang seseorang yang bunuh diri di stasiun Oksu.

Kim Na Young kemudian mendapatkan seorang narasumber lainnya yang mengetahui stasiun Oksu sejak awal mula pembukaannya yang sudah memakan korban. Ia melihat seorang anak kecil yang memperlihatkan namanya dengan sebuah angka. Setelah berita tentang stasiun Oksu yang ia tulis menjadi trending, Kim Na Young menyelidiki kasus ini lebih dalam dengan bantuan Choi Woo-won, karena menurutnya ia akan mendapatkan banyak like dari cerita tersebut.

Mereka pun lanjut menyelidiki masinis yang menabrak korban bunuh diri tetapi kemudian mendapatkan fakta yang sangat mengejutkan.

I actually like the story and the creepy scene. Dari awal film atmosfer horrornya sebenarnya sudah sangat terasa dengan suasana stasiun kereta yang sepi dan penerangan yang remang-remang. Lalu ketika wawancara Na Young ternyata terekam oleh CCTV bahwa ia sedang berbicara sendiri bahkan ketika ia merasa sedang mewawancarai masinis ternyata si masinis sudah tidak dalam keadaan hidup, ini menjadi adegan-adegan horror dan jumpscare yang cukup membuat merinding.

Tetapi memang banyak adegan horrornya yang sangat familiar dan cukup mudah ditebak. Lalu meskipun ada latar belakang kenapa kematian-kematian tersebut terjadi di stasiun Oksu tetapi rasanya seperti kurang dalam. Beberapa karakternya pun terasa sedikit berlebihan sehingga kurang nyaman untuk ditonton.

Sedangkan untuk bagian akhirnya sendiri menurut saya cukup oke, walaupun mungkin sedikit dipaksakan tetapi rasanya pas untuk menutup cerita.

Sutradara : Yong-ki Jeong Penulis Skenario : Horang, Yong-ki Jeong, Soyoung Lee Pemeran : Kim Bo-ra, Kim Jae-Hyun, Shin So-yul, Oh Jin-Seok, Kang-il Kim, Kim Soo-jin

Social media & sharing icons powered by UltimatelySocial
%d bloggers like this:
Verified by MonsterInsights