Sinopsis
Charlie dan Lissie sedang mengharapkan kelahiran anak pertama mereka dan secara tiba2 seorang bidan mendatangi rumah mereka, memeriksa dan memberikan minuman untuk Lissie. Beberapa hari setelahnya Lissie mengalami keguguran. Trauma ini memberikan dampak kepada Lissie yang menjadi lebih emosional dan ia juga mulai mendengar suara2 aneh di dalam rumahnya, yang membuat Lissie yakin bahwa roh bayinya merupakan sumber dari semua hal yang ia lihat dan dengar di dalam rumah tersebut.
Awalnya storyline film ini bisa ditebak, seorang bidan yang tiba2 datang dengan sikap aneh, memeriksa dan memberi minuman kepada Lissie yang sedang hamil. Setelah Lissie keguguran dan mengalami mental breakdown, mulai muncul plot twist yang membawa penonton ke arah yang berbeda. Alih2 melihat penampakan, plot twist lain mulai muncul yang hampir membuat saya percaya ada hal lain yang terjadi di rumah tersebut tetapi kemudian di penghujung film, plot cerita kembali lagi ke awal.
Storyline film ini seperti bergerak maju mundur, awal film lebih mengarah pada psychological thriller tetapi kemudian ditengah2 seakan ada unsur supranatural yang muncul tetapi itupun tidak muncul penampakan apa2 sehingga semua praduga akan mengarah kembali pada genre awal. Dari tengah film mulai muncul twist yang membuat saya berpikir akan adanya kemungkinan lain, dan ketika saya mulai berpikir “dimana karakter yang menjadi judul film”, ia pun muncul dan storyline mulai bergerak sesuai dengan plot awal tetapi kemudian diakhiri kembali dengan ambigu.

Secara konsep film ini sebenarnya menarik tetapi sangat disayangkan penerapan ide dan konsepnya agak berantakan. Beberapa karakter bertolak belakang antara di awal dan di akhir film, hanya Lissie satu2nya karakter yang masih bisa diikuti dan dipahami alur ceritanya. Saya bisa memahami kondisi Lissie dan dengan trauma yang dialaminya, sangat masuk akal bahwa akan muncul halusinasi dan pikirannya akan mudah dipengaruhi. Faktor utama yang membuat saya bertahan menonton hingga akhir dan memahami storyline adalah pemeran Lissie, Lara Goodison. Sementara pemeran lainnya bahkan karakter bidan itu sendiri terasa sangat kurang membawakan intensitas lebih pada film ini. Bidan ini tidak memiliki latar belakang cerita apapun, hanya tiba2 muncul setiap Lissie hamil, dan kebenciannya pun menjadi tidak berdasar karena tidak ada latar belakang cerita.
Menurut saya juga merupakan hal yang aneh bahwa pasangan Charlie dan Lissie tidak menyelidiki tentang bidan tersebut, yang selalu datang tiba2. Mungkin bila diselingi dengan menyelidiki latar belakang dan cerita bidan tersebut akan membuat alur ceritanya sedikit terlihat menarik dan jelas. Sangat disayangkan karena konsep film ini memiliki potensi.
Sutradara : Ryan Gage, Marta Baidek Pemeran : Lara Goodison, Tiffany Ceri, Jeremy Joyce, Ellie Morris