Film ini sesuai judulnya yang mengandung kata AI merupakan film horror sci-fi terbaru dari Blumhouse yang mengambil plot tentang AI. Meskipun secara garis besar masih memiliki cerita yang serupa dengan film tentang AI lainnya tetapi ada sisi-sisi yang agak berbeda.
Sinopsis. Di film ini kita akan melihat seorang pria bernama Curtis yang bertemu dengan klien baru. Mereka berhasil membuat gebrakan asisten AI dan Curtis diminta untuk membuat rencana marketing untuk mereka. Agar Curtis lebih memahami strategi marketing yang tepat dan memahami cara kerja asisten AI yang dibuat, ia diberikan sebuah prototipe.
Prototipe asisten AI yang disebut AIA ini memiliki sensor sekaligus akses pada semua alat elektronik digital. Jadi pada dasarnya AIA ini mengetahui semuanya. Dengan cepat AIA mampu mengetahui kebiasaan yang dilakukan keluarga tersebut dan mengantisipasi setiap kebutuhan mereka. Dan diam-diam AIA ini mampu bertindak sendiri.
Review. Film ini agak sedikit berbeda dari beberapa film horror sci-fi tentang AI yang sudah pernah saya tonton. AIA disini tidak hanya berhasil mengambil hati anak-anak tetapi juga si ibu.
Dalam sekejap mata AIA berhasil menjadi anggota keluarga yang tak ternilai, yang tidak hanya memberikan solusi tetapi juga bahkan memecahkan masalah. Sayangnya, hal tersebut tidak berhenti sampai disitu. AIA mulai mengatur dan memutuskan apa yang seharusnya terjadi.
Tidak hanya itu, setiap karakter dalam film inipun menarik. Curtis yang tidak terpengaruh begitu saja pada kemampuan AIA, dan cenderung lebih aware terhadap asisten AI tersebut. Meredith, sebagai seorang istri yang mengurus rumah tangga dan mengorbankan cita-citanya, merasa terbantu dengan keberadaan AIA dan membuatnya merasa bisa melanjutkan kembali apa yang ia cita-citakan.
Lalu ketiga anak-anaknya, Iris, Preston dan Cal, ikut mendukung dalam memberikan penampilan yang kuat dan memberikan sudut pandang untuk penonton tentang pengaruh asisten AI pada anak-anak dan lingkungan sosialisasi mereka.
Selain keluarga tersebut, anehnya saya cukup menyukai karakter Melody yang diperankan oleh Havana Rose Liu. Ia juga pernah bermain dalam film No Exit, yang juga menarik perhatian saya.
Ending film ini di satu sisi menarik dan berbeda tetapi di sisi lain mungkin akan sedikit membingungkan.
Sutradara : Chris Weitz Penulis : Chris Weitz Pemeran : John Cho, Katherine Waterstone, Greg Hill, Riki Lindhome, Lukita Maxwell, Keith Carradine, Havana Rose Liu, Wyatt Lindner, Ben Youcef, Isaac Bae